Mencintaiku..

Diantara puluhan atau bahkan ratusan taman yang pernah kau datangi, taman inilah yang paling kau nikmati keindahannya.. itu terlihat dari senyum manis yang mengukir di wajahmu disaat kau mengunjungi taman ini.
Diantara ribuan atau bahkan jutaan bunga yang bermekaran indah dengan tebaran keharuman yang beragam, akulah yang selalu kau pandangi dan dekati.. ini kurasakan dari genggaman tangan yang dengan lembut menyentuhku dengan belaian nafasmu disekujur tubuhku.

Dalam taman ini ada banyak bunga yang beraneka warna dengan keelokan paras nan indah, yang selalu menebarkan aroma dengan aneka rasa yang begitu menggoda, dan pastinya menggairahkan siapa saja yang ada di taman ini.
Sebaliknya, aku hanyalah bunga biasa yang hanya memiliki helaian kelopak yang terlihat kuat menggenggam tubuhku namun bila disentuh, helaian itu pun rapuh lalu jatuh menyisakan duka yang dalam. Aku juga tak seharum bunga lain di taman ini yang mampu membiuskan getaran penuh cinta yang menggairahkan.

Namun diantara ribuan bunga di taman ini, hanya aku yang selalu kau hampiri, hingga ada getar kebahagiaan disaat kau pandangi aku. Dan kau merawatku, hingga aku dapat selalu melihatmu, merasakan kelembutan yang membuatku selalu menginginkan kehadiranmu bersamaku..
Itu semua membuatku tumbuh berbeda, merasakan akan makna kehadiranku bagimu, dan menjadikan hidupku lebih berarti dari sebelumnya, bahkan aku jadi merasa lebih indah dari bunga2 lain di taman manapun dimuka bumi ini..

Tahukah kau, apa yang paling kutakuti selama ini?
Aku takut keluar dari taman itu, aku tak mau seseorang membawaku pergi dari tempat persembunyianku itu, khawatir akan perlakuan buruk yang senantiasa membayangi kehidupan setiap kami. Karna disaat seseorang membawaku pergi, aku dapat tetap bertahan hidup seperti saat ini atau mati, karena layu.

Dan disaat kau membawaku, aku tak mampu melawan.. karna aku diciptakan untuk siap memberikan keindahan yang ada padaku, bagi sekitarku, sebab itulah tugasku di dunia ini.. dan aku hanya mampu berharap.. agar kau mau merawatku, karena saat ini hidupku berada di tanganmu.
Namun apapun aku pada akhirnya.. aku mencoba untuk bahagia karena selama keberadaanku, aku telah memberikan yang terbaik yang pernah aku miliki. Dan setidaknya aku pernah ada, memberikan warna-warni indah bagi hari2mu.. menebarkan keagungan dan kekaguman akan Sang Pencipta.. yang selalu membuatmu tersenyum, atau.. mungkin saja telah menghiasi setiap tepian hatimu..

Terima kasih atas segala yang kau berikan bagiku, yang telah menjadikanku menjadi jauh lebih indah..
Aku kini adalah bunga di taman hatimu. Bunga yang tidak akan layu selama hati itu tetap memberikan aku ruang dan nafas berselimutkan cinta, untuk dapat terus bertumbuh menuju kehidupan bahagia dalam cinta yang terus menggelora bagaikan lambaian cinta setangkai bunga kepada angin..

amf*04.03.08.

1 comment:

Unknown said...

mencintaimu

diantara puluhan atau ratusan taman yang pernah kudatangi
taman inilah yang paling ku nikmati keindahannya.
melihat senyum manis wajahmu, indah dan wangi tubuhmu...
diantara ribuan atau bahkan jutaan bunga bermekaran di sana, kamulah yang memancarkan kemilau dan keharuman bunga sejati... ingin ku sentuh dan ku genggam... namun tak kuasa....
terlalu banyak duri-duri kehidupan yang menghalangi untuk mendekatimu
terlalu banyak kecemasan dan kekuatiran yang menghantui...
teringat masa lalu yang menyakitkan hati...
Love in heart is my destiny...