Saat kecil hingga dewasa kini, aku paling suka bila pergi dengan mama… bersamanya.. selama menyusuri tempat2 yang kami kunjungi, tanganku digenggamnya erat dan aku pun dapat dengan leluasa memandang dan melangkah ke tempat2 yang membuatku ingin tahu, tanpa khawatir ditinggalkan sendiri.
Bila kulihat papaku, kurasakan kelembutan dibalik kulit kasar tangannya yang berukuran hampir dua kali lebih besar dariku. Hingga dibalik kekuatannya, aku tak merasa kesakitan disaat ia tangannya menggenggamku.
Disaat aku bersama temanku, saat aku melihat atau merasa takut terhadap sesuatu… ia genggam tanganku untuk berlindung kepadanya..
Seperti halnya aku melihat seorang anak kecil berada dalam genggaman papaNya, aku seakan melihat diriku sendiri…
Bapa yang telah menghadirkan mereka… IA pun juga menggenggamku… senakal apapun aku… aku merasakan tanganku tetap berada didalam genggamanNYA.. meski air mataNya harus jatuh karena dosaku.. meski sering kali tangan ini mencoba lepas dariNya..
Namun hidupku ini sudah dan akan tetap selalu berada didalam genggamanNYA... takkan pernah mau kulepaskan lagi..
amf*03.11.06
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment