Engkau adalah pencipta kami, Sang Maha Kuasa, penuh Keagungan
RakhmatMU selalu KAU bagikan tanpa pilih kasih
Seperti Matahari yang selalu memberikan sinarnya
Semuanya KAU berikan secara Gratis
Ada hal yang membuat diri ini takut..
Khawatir akan matahari esok yang tak lagi bersinar
Khawatir akan hidup kami di masa depan
Namun kasihMU menghapus segala kekhawatiran itu
amf*Sept06
Kepalsuan
Sambutan dan perhatian penuh kehangatan,
seakan tebaran butir2 cinta
Gelak tawa dan senyuman,
seakan mau berbagi pesona kebahagiaan bersama
Setiap keinginan dan permintaan yang disetujui,
seakan kepatuhan dan bukti penerimaan diri
Pujian yang terucap,
seakan pengakuan yang inginkan pengangkatan diri yang berlebih
Namun suatu cerita lucu dapat menjadi kesedihan,
disaat kepalsuan itu terungkap didepan mata
amf*Sept06
seakan tebaran butir2 cinta
Gelak tawa dan senyuman,
seakan mau berbagi pesona kebahagiaan bersama
Setiap keinginan dan permintaan yang disetujui,
seakan kepatuhan dan bukti penerimaan diri
Pujian yang terucap,
seakan pengakuan yang inginkan pengangkatan diri yang berlebih
Namun suatu cerita lucu dapat menjadi kesedihan,
disaat kepalsuan itu terungkap didepan mata
amf*Sept06
Namun mata..
Kata yang semulanya manis dengan seketika akan berubah tawar
Disaat kepala yang bertemu..
Bukanlah tubuh dengan tangan dan kepala yang sama/yang lebih tinggi darinya..
Hingga kaki itupun segeralah beranjak, meninggalkan mata itu sendirian…
Memandang jejak itu pergi darinya
Menyisakan perasaan tersingkir..
amf*Sept06
Disaat kepala yang bertemu..
Bukanlah tubuh dengan tangan dan kepala yang sama/yang lebih tinggi darinya..
Hingga kaki itupun segeralah beranjak, meninggalkan mata itu sendirian…
Memandang jejak itu pergi darinya
Menyisakan perasaan tersingkir..
amf*Sept06
Pilihan
Setiap mata yang tertuju boleh saling menyapa
Setiap kata yang terucap boleh menjadi untaian nada manis penuh pujian
Setiap kepala yang bertemu boleh saling beretika dan berucap
Setiap tangan yang bersalaman boleh saling berpadu mendekat
Setiap tubuh yang berhadapan boleh saling hormat merendahkan diri
Setiap kaki yang berjalan boleh saling beriringan
Adakah itu menjadi Pilihan kita ?
amf*Sept06
Setiap kata yang terucap boleh menjadi untaian nada manis penuh pujian
Setiap kepala yang bertemu boleh saling beretika dan berucap
Setiap tangan yang bersalaman boleh saling berpadu mendekat
Setiap tubuh yang berhadapan boleh saling hormat merendahkan diri
Setiap kaki yang berjalan boleh saling beriringan
Adakah itu menjadi Pilihan kita ?
amf*Sept06
Ada apa?
Meski bibir ini mengembangkan senyum
Namun hati ini terasa pilu
Meski telinga ini mendengarkan alunan musik gembira
Namun mata ini mengalirkan kesedihan
Meski kaki ini terasa ingin pergi
Namun aku tetap diam, tak mampu melangkah
amf*Sept06
Namun hati ini terasa pilu
Meski telinga ini mendengarkan alunan musik gembira
Namun mata ini mengalirkan kesedihan
Meski kaki ini terasa ingin pergi
Namun aku tetap diam, tak mampu melangkah
amf*Sept06
Takkan pernah cukup
Hari ini.. kupersiapkan diri dengan semangat baru.. meski rasa lelah dihari2 kemarin kala mempersiapkan segala sesuatunya dari Kado, Permainan, Acara edukasi, yang telah kami persiapkan dari jauh2 hari masih tersisa.. namun segera lenyap mengingat hari ini adalah hari yang kami nanti2kan.. yaitu Hari bersama ‘Sahabat’ di PA Vincentius Putri..
Pukul 06.00pagi kami sudah melesat ketempat ‘Sahabat’ untuk mempersiapkan segala sesuatunya. Langit pun terlihat cerah seakan menyambut kedatangan kami untuk mengunjungi para ‘Sahabat’, kami pun mempersiapkan diri kami masing2, juga mempersiapkan peralatan yang akan dipergunakan untuk setiap acaranya, melakukan pembagian tugas, dsb…
Sampai akhirnya setiap permainan satu demi satupun selesai…. Acara edukasi pun berjalan lancar.. acara pembagian gift… makan bersama dan perayaan ulang tahun beberapa Sahabat… hingga acara bersih2 untuk bersiap pulang.
Semua telah berakhir.. setiap rencana yang disusun sudah berjalan dari a sampai z..
Namun tidak meninggalkan kebahagiaan di hatiku..
Yang tersisa hanya pemikiran.. ‘satu kegiatan sudah selesai’.
Karena aku masih melihat adanya kesedihan dihati ‘Sahabat’…
Aku merasakan masih ada saja yang kurang…
Apa yang mereka minta… tidak semuanya bisa kami berikan…
Bahkan semua yang telah diberikan seakan masih belum cukup…
Hingga membuat wajah mungil itu menjadi cemberut… kesal… mungkin marah..
Atau mungkin malah menjadi terluka.. karena ulahku..
Maafkan aku… bukan maksudku bila mungkin melukaimu… tiada maksud apapun…
Aku hanya berusaha semampuku memberikan yang terbaik untukmu.
Janganlah kau jadi terluka karena segala kekurangan dan kelemahan ini,
Maafkan aku Tuhan yang tak mampu menjadi penebar kasihMu…
Biarlah Engkau sendiri saja yang menjadi pelita didalam hati mereka…
Yang menjadikan para ‘Sahabat’ itu tetap memiliki hati yang dipenuhi oleh ‘Kasih yang TERindah dariMU’, hanya dariMU seorang…
Kami tak dapat bersamamu selamanya…
Kami pun tak mampu memberikan semua keinginanmu… hanya ini yang dapat kami berikan.
Karna apapun yang tlah dilakukan dan diberikan, terasa takkan pernah cukup…
Karena kami begitu kecil… kecil sekali dihadapan TUHAN…
Karena itu dari kita yang kecil ini bila mau bersama2 bergandeng tangan mencoba berikan yang terbaik untuk mereka.. para ‘Sahabat’…
Tentunya dari yang tidak berarti dapat menjadi terasa begitu indahnya…
Seperti halnya sebatang lidi takkan mampu berbuat banyak didalam membersihkan kotoran yang ada, namun apabila dikumpulkan bersama batang lidi lainnya untuk membentuk satu ikatan bernama sapu, maka mampu memberikan manfaat yang lebih berarti bagi kehidupan.
Bpk/Ibu/Saudara/i serta Sahabatku tercinta… terima kasih atas segala dukungan, bantuan dan doanya hingga kami dapat menjadi ‘Sahabat’ bagi mereka di PA Vincentius Putri pada tgl. 27 Agustus yang lalu.
Meski hanya dalam 1 hari, dan meskipun kebahagiaan itu hanya untuk sekejap, namun kami yakin uluran tangan kasih dari Bpk/Ibu/Saudara/i semua tetap berarti bagi mereka… maka janganlah ragu untuk mengunjungi para ‘Sahabat’ kita itu… mereka menantikan kedatangan kita selalu… untuk menjadi ‘Sahabat’ bagi mereka.. bukan untuk sebagai penonton.
Terima kasih. Kepada Sobatku yang telah bersama2 kita berbagi keceriaan pada kunjungan tersebut, kami ucapkan terima kasih. Mohon maaf atas segala kekurangan dan kesalahan.
Bersama dengan ini kami juga kirimkan data keuangan dari kegiatan kunjungan PA VIncentius Putri.
Nantikan berita kami selanjutnya tentang kegiatan kami berikutnya yang pasti tak kalah menarik dan keseruannya bisa jadi menggugah hati kita semua.
amf*Aug06
Pukul 06.00pagi kami sudah melesat ketempat ‘Sahabat’ untuk mempersiapkan segala sesuatunya. Langit pun terlihat cerah seakan menyambut kedatangan kami untuk mengunjungi para ‘Sahabat’, kami pun mempersiapkan diri kami masing2, juga mempersiapkan peralatan yang akan dipergunakan untuk setiap acaranya, melakukan pembagian tugas, dsb…
Sampai akhirnya setiap permainan satu demi satupun selesai…. Acara edukasi pun berjalan lancar.. acara pembagian gift… makan bersama dan perayaan ulang tahun beberapa Sahabat… hingga acara bersih2 untuk bersiap pulang.
Semua telah berakhir.. setiap rencana yang disusun sudah berjalan dari a sampai z..
Namun tidak meninggalkan kebahagiaan di hatiku..
Yang tersisa hanya pemikiran.. ‘satu kegiatan sudah selesai’.
Karena aku masih melihat adanya kesedihan dihati ‘Sahabat’…
Aku merasakan masih ada saja yang kurang…
Apa yang mereka minta… tidak semuanya bisa kami berikan…
Bahkan semua yang telah diberikan seakan masih belum cukup…
Hingga membuat wajah mungil itu menjadi cemberut… kesal… mungkin marah..
Atau mungkin malah menjadi terluka.. karena ulahku..
Maafkan aku… bukan maksudku bila mungkin melukaimu… tiada maksud apapun…
Aku hanya berusaha semampuku memberikan yang terbaik untukmu.
Janganlah kau jadi terluka karena segala kekurangan dan kelemahan ini,
Maafkan aku Tuhan yang tak mampu menjadi penebar kasihMu…
Biarlah Engkau sendiri saja yang menjadi pelita didalam hati mereka…
Yang menjadikan para ‘Sahabat’ itu tetap memiliki hati yang dipenuhi oleh ‘Kasih yang TERindah dariMU’, hanya dariMU seorang…
Kami tak dapat bersamamu selamanya…
Kami pun tak mampu memberikan semua keinginanmu… hanya ini yang dapat kami berikan.
Karna apapun yang tlah dilakukan dan diberikan, terasa takkan pernah cukup…
Karena kami begitu kecil… kecil sekali dihadapan TUHAN…
Karena itu dari kita yang kecil ini bila mau bersama2 bergandeng tangan mencoba berikan yang terbaik untuk mereka.. para ‘Sahabat’…
Tentunya dari yang tidak berarti dapat menjadi terasa begitu indahnya…
Seperti halnya sebatang lidi takkan mampu berbuat banyak didalam membersihkan kotoran yang ada, namun apabila dikumpulkan bersama batang lidi lainnya untuk membentuk satu ikatan bernama sapu, maka mampu memberikan manfaat yang lebih berarti bagi kehidupan.
Bpk/Ibu/Saudara/i serta Sahabatku tercinta… terima kasih atas segala dukungan, bantuan dan doanya hingga kami dapat menjadi ‘Sahabat’ bagi mereka di PA Vincentius Putri pada tgl. 27 Agustus yang lalu.
Meski hanya dalam 1 hari, dan meskipun kebahagiaan itu hanya untuk sekejap, namun kami yakin uluran tangan kasih dari Bpk/Ibu/Saudara/i semua tetap berarti bagi mereka… maka janganlah ragu untuk mengunjungi para ‘Sahabat’ kita itu… mereka menantikan kedatangan kita selalu… untuk menjadi ‘Sahabat’ bagi mereka.. bukan untuk sebagai penonton.
Terima kasih. Kepada Sobatku yang telah bersama2 kita berbagi keceriaan pada kunjungan tersebut, kami ucapkan terima kasih. Mohon maaf atas segala kekurangan dan kesalahan.
Bersama dengan ini kami juga kirimkan data keuangan dari kegiatan kunjungan PA VIncentius Putri.
Nantikan berita kami selanjutnya tentang kegiatan kami berikutnya yang pasti tak kalah menarik dan keseruannya bisa jadi menggugah hati kita semua.
amf*Aug06
LOVE
Takkan Pernah HABIS..
BayangNYA seakan terasa dekat disisiku..
PundakNYA selalu siap menghangatkanku disaat kesedihan datang menghampiri.
MulutNYA selalu ada memberikan hikmatNYA bila yang kuinginkan tidak sesuai kehendakNYA
TanganNYA selalu siap menopang dan membelaiku disaat aku merasa lelah.
Setiap kali kurasakan kasih Tuhan dalam hidupku, hati ini merasa bahagia…
Dan hati ini pun memanjatkan ucapan syukur padaNYA atas KasihNYA yang begitu indahnya, Sehingga kata apapun tak mampu melukiskannya.
Namun kadang disela keharuan, muncul ketakutan dalam hatiku.
Takut … bila kasih itu pergi dariku.. hingga tak dapat lagi aku merasakannya…
ketika kulihat tangan Tuhan berkarya megah dalam diri seseorang,
Akupun merasakan KasihNYA yang indah tanpa pilih kasih.
Namun kadang keegoisan muncul… hingga kubertanya, “Masihkah ada KasihNYA untuk diriku ?”
Karena takut bila kasih itu seperti roti yang dapat habis bila dibagi2kan,
Sehingga aku tak lagi mendapatkan bagian.
Maka disaat kasihNYA kurasakan… kupanjatkan doaku padaNYA…
“Tuhan, aku ingin selalu merasakan kasihMU, jangan biarkan ia berhenti mengalir, menjauhiku.”
Bagaikan air yang selalu menyediakan dirinya sebagai pelepas dahaga bagi semua orang, Tuhan selalu berikan semua kasih bagi setiap umatNYA secara penuh, tanpa ada potongan apapun, utuh 100%.
Bagaikan bunga mawar yang rela dipetik untuk menjadi perlambang sebuah Cinta oleh pemetiknya, tak peduli apapun bentuk cinta yang diwakilinya itu.. dan mesti harus pula layu ditangannya.. namun ia tetap berusaha melaksanakan fungsi dan keberadaannya itu..
Untuk terus menebarkan keharuman dan pesona akan indahnya mencintai..
Hingga cinta itu sendiri membuatnya mati.
Kasih Tuhan selalu bermekaran.. terus menebarkan keharumannya..
Mengalahkan semua bunga lainnya, karena IA adalah lambang Cinta itu sendiri.
KasihNYA sungguh kekal,
Tak akan sirna dimakan usia..
Tak akan mati ditelan kesedihan..
Tak akan layu dimakan penindasan..
KasihNYA itu akan terus berbunga menghasilkan Kasih yang penuh aneka warna dan pesona, Hingga selalu terus menghasilkan cinta-cinta baru.
Seperti roti yang terpecah-pecah, Tuhan Yesus telah membagi diriNYA untuk setiap umatNYA.
Seperti dalam perumpamaan 5roti dan 2ikan yang setelah dibagikan kepada 5000 orang namun masih tetap tersisa banyak.
amf*11Sept06
PundakNYA selalu siap menghangatkanku disaat kesedihan datang menghampiri.
MulutNYA selalu ada memberikan hikmatNYA bila yang kuinginkan tidak sesuai kehendakNYA
TanganNYA selalu siap menopang dan membelaiku disaat aku merasa lelah.
Setiap kali kurasakan kasih Tuhan dalam hidupku, hati ini merasa bahagia…
Dan hati ini pun memanjatkan ucapan syukur padaNYA atas KasihNYA yang begitu indahnya, Sehingga kata apapun tak mampu melukiskannya.
Namun kadang disela keharuan, muncul ketakutan dalam hatiku.
Takut … bila kasih itu pergi dariku.. hingga tak dapat lagi aku merasakannya…
ketika kulihat tangan Tuhan berkarya megah dalam diri seseorang,
Akupun merasakan KasihNYA yang indah tanpa pilih kasih.
Namun kadang keegoisan muncul… hingga kubertanya, “Masihkah ada KasihNYA untuk diriku ?”
Karena takut bila kasih itu seperti roti yang dapat habis bila dibagi2kan,
Sehingga aku tak lagi mendapatkan bagian.
Maka disaat kasihNYA kurasakan… kupanjatkan doaku padaNYA…
“Tuhan, aku ingin selalu merasakan kasihMU, jangan biarkan ia berhenti mengalir, menjauhiku.”
Bagaikan air yang selalu menyediakan dirinya sebagai pelepas dahaga bagi semua orang, Tuhan selalu berikan semua kasih bagi setiap umatNYA secara penuh, tanpa ada potongan apapun, utuh 100%.
Bagaikan bunga mawar yang rela dipetik untuk menjadi perlambang sebuah Cinta oleh pemetiknya, tak peduli apapun bentuk cinta yang diwakilinya itu.. dan mesti harus pula layu ditangannya.. namun ia tetap berusaha melaksanakan fungsi dan keberadaannya itu..
Untuk terus menebarkan keharuman dan pesona akan indahnya mencintai..
Hingga cinta itu sendiri membuatnya mati.
Kasih Tuhan selalu bermekaran.. terus menebarkan keharumannya..
Mengalahkan semua bunga lainnya, karena IA adalah lambang Cinta itu sendiri.
KasihNYA sungguh kekal,
Tak akan sirna dimakan usia..
Tak akan mati ditelan kesedihan..
Tak akan layu dimakan penindasan..
KasihNYA itu akan terus berbunga menghasilkan Kasih yang penuh aneka warna dan pesona, Hingga selalu terus menghasilkan cinta-cinta baru.
Seperti roti yang terpecah-pecah, Tuhan Yesus telah membagi diriNYA untuk setiap umatNYA.
Seperti dalam perumpamaan 5roti dan 2ikan yang setelah dibagikan kepada 5000 orang namun masih tetap tersisa banyak.
amf*11Sept06
YESUS & Superman
Suatu bunyi dentuman keras terasa di sebuah lahan pertanian di desa terpencil, bau dari pesawat terbakar menyebarkan aroma yang tidak sedap. Seorang pria muda terlihat selamat dari sebuah pesawat yang begitu naas mendarat dibumi dengan kapalnya yang hancur berkeping-keping.
Pasangan Jonathan dan Martha Kent merawat dan menamainya Clark Kent. Pria itu adalah anak dari Jor-El, yang telah diselamatkan oleh sang ayah dengan pesawat Starcraft dari planet Krypton yang sedang diambang kehancuran.
Kal-El bekerja sebagai wartawan di koran Daily Planet. Ia tumbuh menjadi orang yang cerdas dan kuat, lalu berkembang menjadi Manusia Super dengan kekuatan yang diperoleh dari planet Krypton berusaha sekuat tenaga untuk menolong manusia dan menyelamatkan bumi. Yes, It’s Superman !
Superman… adalah tokoh heroik ciptaan dua manusia penuh kreatifitas di negeri asalnya. Yang lalu dijual hak patennya kepada DC Comics dan menjadi tokoh komik yang diminati banyak generasi hingga detik ini hingga kini dikembangkan menjadi film layar lebar. Dalam Superman Returns… tokoh Superman diberikan sentuhan sisi manusiawi… dimana ia dapat merasakan luka dan sakit seperti layaknya manusia biasa…
Disaat menonton film tsb, saya langsung membandingkannya dengan kehidupan tokoh favoritku, yaitu YESUS.. sang Juruselamat kita...
Melalui perantaraan seorang perawan tanpa noda, Yesus.. datang ke dunia dan dilahirkan di kandang yang kotor dan hina. IA yang adalah Putera tunggal ALLAH.. merendahkan dirinya menjadi Manusia biasa… namun IA dihina, dicemooh, disiksa, hingga mati di kayu salib, untuk menebus segala dosa umat manusia.
ALLAH adalah Sang Pencipta… dan ALLAH pun berhak dan tentunya sangat mampu sekali untuk membuat scenario perjalanan hidup YESUS dengan kisah heroik yang luar biasa super, melebihi semua kekuatan dimuka bumi ini, melebihi kekuatan Superman, sehingga apabila dibuatkan buku dan film tentunya dapat menandingi kisah sukses tokoh2 rekaan manusia.
ALLAH sungguh mengerti apa yang kita perlukan, manusia berdosa ini… bukan karakter seorang Super Hero yang diberikannya untuk kita.. Yang mampu menghapus segala dosa kita hanya dengan ‘Kasih’ hingga tak seorangpun yang mampu menandinginya.. Sungguh kisah kepahlawanan yang indah, melebihi kisah2 heroik lainnya dimuka bumi ini.
ALLAH sungguh Maha Kuasa.
amf*06
Pasangan Jonathan dan Martha Kent merawat dan menamainya Clark Kent. Pria itu adalah anak dari Jor-El, yang telah diselamatkan oleh sang ayah dengan pesawat Starcraft dari planet Krypton yang sedang diambang kehancuran.
Kal-El bekerja sebagai wartawan di koran Daily Planet. Ia tumbuh menjadi orang yang cerdas dan kuat, lalu berkembang menjadi Manusia Super dengan kekuatan yang diperoleh dari planet Krypton berusaha sekuat tenaga untuk menolong manusia dan menyelamatkan bumi. Yes, It’s Superman !
Superman… adalah tokoh heroik ciptaan dua manusia penuh kreatifitas di negeri asalnya. Yang lalu dijual hak patennya kepada DC Comics dan menjadi tokoh komik yang diminati banyak generasi hingga detik ini hingga kini dikembangkan menjadi film layar lebar. Dalam Superman Returns… tokoh Superman diberikan sentuhan sisi manusiawi… dimana ia dapat merasakan luka dan sakit seperti layaknya manusia biasa…
Disaat menonton film tsb, saya langsung membandingkannya dengan kehidupan tokoh favoritku, yaitu YESUS.. sang Juruselamat kita...
Melalui perantaraan seorang perawan tanpa noda, Yesus.. datang ke dunia dan dilahirkan di kandang yang kotor dan hina. IA yang adalah Putera tunggal ALLAH.. merendahkan dirinya menjadi Manusia biasa… namun IA dihina, dicemooh, disiksa, hingga mati di kayu salib, untuk menebus segala dosa umat manusia.
ALLAH adalah Sang Pencipta… dan ALLAH pun berhak dan tentunya sangat mampu sekali untuk membuat scenario perjalanan hidup YESUS dengan kisah heroik yang luar biasa super, melebihi semua kekuatan dimuka bumi ini, melebihi kekuatan Superman, sehingga apabila dibuatkan buku dan film tentunya dapat menandingi kisah sukses tokoh2 rekaan manusia.
ALLAH sungguh mengerti apa yang kita perlukan, manusia berdosa ini… bukan karakter seorang Super Hero yang diberikannya untuk kita.. Yang mampu menghapus segala dosa kita hanya dengan ‘Kasih’ hingga tak seorangpun yang mampu menandinginya.. Sungguh kisah kepahlawanan yang indah, melebihi kisah2 heroik lainnya dimuka bumi ini.
ALLAH sungguh Maha Kuasa.
amf*06
Subscribe to:
Posts (Atom)