Lenyap

Kau hampiri aku, coba tawarkan diri dan hati
Untuk tujuan saling memiliki..
Lalu kusambut tanganmu..

Tapi rangkulanmu.. melemah
Genggamanmu pun meregang
Hingga tak dapat lagi kurasakan cintamu

Kebekuan pun menghampiri hati lalu merobek setiap potongan yang telah dirajut bersama.
Keakuan serasa panah asmara yang mendesak..
Membiarkan kesejatian lenyap ditelan kegelapan malam.

amf*23.04.07

Takut Mencinta

Hati ini telah lelah untuk mencintai,
Seakan tiada cinta tulus yang bisa kudapat.

Cinta sejati terasa jauh di negeri dongeng,
Bertaburkan kerlap kerlip bintang di dunia mimpi.

Kini aku begitu takut.. Takut untuk mencintai..
Karna ku takut bila tidak dicinta..

amf*23.04.07

LELAH

Lelah sudah mata ini menatap setiap wajah yang berikan senyuman

Lelah sudah telinga ini mendengarkan setiap suara yang tawarkan kebahagiaan

Lelah sudah hati ini menebak isi setiap hati yang mencoba berikan cinta di hati

Lelah.. Sungguh teramat sangat lelah…

Bagai mengeruk air dengan jemari tuk hilangkan segala dahaga cinta di hati..

Namun dalam sekejap air itu pun mengalir.. lenyap ditelan bumi..

Yang tak lagi mampu berikan kepuasan akan cinta yang semula ditawarkan.

amf*23.04.07

Air mata yang kering

4Disaat mata melihat kenyataan yang ada
Disaat jiwa menatap jauh kedepan

Sebuah sentuhan dapat menjadi pukulan yang hebat
Sebuah sapaan lembut dapat menjadi gertakan yang keras

Dan jiwa pun resah
Hati jadi hancur berkeping-keping
Kepastian pun menjauh dari raga

Hati ingin berteriak
Tubuh ingin berlari.. mengejar impian
Namun entah apa yang harus diraih

Semua kisah ini..
Tak tahu lagi apakah harus bahagia ataupun sedih?
Kutahu Tuhan punya rencana yang baik untukku
Kutahu TUhan beri yang terbaik bagiku

Namun entah kenapa..
Seakan jiwa ini ingin menangis
Namun tak setetespun air dapat mengalir..

amf*11.04.07

DIAM

Meski kerinduan menyelimuti.. aku diam
Meski banyak hal yang ingin kubagi.. aku diam
Meski beragam rasa yang ingin kuungkap.. aku diam

Hanya diam..
Seakan lidah ini kelu..
Seakan hati ini beku..

Hingga pada akhirnya ku diam dengan rasa sesal

amf*11.04.07

Do you Love ME ?

Segala perhatianKU tercurah hanya padamu
BayangKU selalu menyertaimu, temanimu
Dan AKU pun selalu ada untukmu..

AKU mau serahkan nyawaKU untukmu
Dan hatiKU pun KUberikan untukmu
Meski tercabik dan terluka pada akhirnya..

Apakah kamu sungguh mencintaiKU ?
Adakah kasih tulusmu ada untukKU ?
Dari salibKU.. AKU menanti pernyataan Cintamu..

amf*05.04.07